PKS SIAK, PEKANBARU - Bursa kerja atau Job Expo Pekanbaru dimulai hari ini di Hotel Mutiara Merdeka. Dalam kegiatan tersebut, Dinas Tenaga Kerja (Disnaker) menjanjikan ada 3.000 lowongan kerja tersedia untuk lulusan SLTP, SLTA, D3, S1, dan S2.
”Ribuan lowongan kerja tersedia. Ini merupakan kesempatan para pencaker (pencari kerja) bisa mendapatkan peluangnya,” ujar Kepala Disnaker Kota Pekanbaru Johnny Sarikoen kepada Riau Pos, Ahad (7/6/2015).
Dikatakannya, setidaknya 70 perusahaan telah mendaftarkan diri menjadi peserta pameran yang digelar sempena Hari Jadi ke-231 Kota Pekanbaru itu. Baik perusahaan lokal maupun nasional.
Peserta pameran terdiri dari perusahaan leasing, asuransi, perhotelan, industri, perbankan, marketing, dan perusahaan kimia dan kesehatan. Beberapa perusahaan besar ada yang langsung melaksanakan interview langsung pada pencaker yang melamar pekerjaan.
Johnny menambahkan, jumlah peserta perusahaan dipastikan bertambah karena panitia masih membuka pendaftaran peserta hingga di awal pembukaan pameran. Itu artinya, jumlah lowongan kerja akan bertambah.
Menurutnya, job expo ini terbuka bagi semua pencaker yang memiliki kartu tanda penduduk (KTP). ”Jadi pencaker yang memiliki KTP Indonesia bisa mengikutinya. Selain itu, persiapkan berkas lamaran,” ujarnya.
Sumber Riaupos