Select Menu

Iklan 1080x90

SaintekSIROH

PKS BERKHIDMAT UNTUK RAKYAT

BERITA SIAK

FIQIH

SIROH

Kesehatan

Saintek

Video Pilihan

» » Jalan PT SIR yang ditutup seminggu sudah bisa digunakan kembali untuk umum

Jalan PT SIR yang ditutup seminggu sudah bisa digunakan kembali untuk umum


By: admin Jumat, 03 Oktober 2014 0

Pkssiak.org, SIAK SRI INDRAPURA- Setelah ditutup selama satu minggu akibat aksi demo yang dilakukan buruh, mulai hari ini, Jumat (3/10/14), jalan kebun sawit milik PT Surya Intisari Raya (PT SIR) kembali dibuka untuk umum."Sudah bisa lewat lagi jalan kebun PT SIR mulai hari ini," kata Humas PT SIR Asmadi saat dihubungi GoRiau.com, Jumat (3/10/14).

Namun Asmadi belum mau mengomentari lebih jauh terkait tuntutan buruh kepada pihak perusahaan. Dia hanya menjelaskan, jalan alternatif melewati kebun PT SIR yang digunakan ratusan warga setiap hari dengan sepeda motor dari Pekanbaru ke Perawang dan Siak atau sebaliknya sudah bisa kembali digunakan.

"Kalau tuntutan buruh belum bisa saya jawab, intinya perusahaan akan menyelesaikan dengan cara damai," ujarnya.

Penutupan jalan alternatif ini memicu kekecewaan warga yang setiap hari memanfaatkan jalur itu untuk mendukung aktivitasnya, baik warga Pekanbaru yang bekerja di Perawang dan Siak, maupun warga Perawang dan Siak yang bekerja atau kuliah di Pekanbaru.

"Sejak jalan PT SIR tutup, saya dan kawan-kawan harus lewat Minas untuk ke Pekanbaru. Biasanya, kalau lewat PT SIR, 30 menit udah sampai di Rumbai, tapi kalau lewat Minas bisa makan waktu 1,5 jam. Kita sangat dirugikan dengan penutupan jalan PT SIR ini, selain waktu juga tambah biaya," kata Ardi, warga Perawang yang kuliah di Pekanbaru.

Hal yang sama juga dikeluhkan Arman, warga Rumbai yang bekerja di PT IKPP Perawang. Sejak jalan PT SIR tutup, dia terpaksa berangkat dari rumah setelah subuh agar tidak terlambat sampai di tempat kerja. Padahal, kalau lewat PT SIR, 30 menit sudah sampai di Perawang.

"Katanya, Pemkab Siak dan Pemko Pekanbaru akan mengupayakan agar jalan PT SIR ini jadi jalan umum, tapi kok sampai saat ini tak ada kejelasannya. Kami berharap agar keinginan warga ini disikapi pemerintah daerah, sehingga kedepan tak ada lagi jalan PT SIR ditutup hanya gara-gara buruh demo," ujarnya.

Jalan kebun sawit milik PT SIR sepanjang 12 kilometer yang terbentang dari Kelurahan Okura, Kecamatan Rumbai Pesisir, Kota Pekanbaru hingga Kecamatan Tualang, Kabupaten Siak, setiap hari dimanfaatkan ratusan warga yang menggunakan sepeda motor sebagai jalur alternatif.

"Jalan ini sudah menjadi kebutuhan ribuan warga, kita harap hal ini secepatnya ditanggapi pemerintah daerah untuk menjadikan sebagai jalan umum," kata Ujang, warga Perawang lainnya.(nal)

Sumber goriau.com



DPD PKS Siak - Download Android App


«
Next
Posting Lebih Baru
»
Previous
Posting Lama
0 Comments
Tweets
Komentar

Tidak ada komentar

Leave a Reply

Komentar sehat anda..