pkssiak.org, JAKARTA - Calon Presiden Prabowo Subianto terus menggalang kekuatan. Mantan Danjen Kopassus itu mengajak semua pihak yang memiliki kesamaan visi untuk membangun Indonesia lebih baik.
"Kita berharap semua unsur yang patriotik, ingin kedaulatan bangsa, yang ingin bangsa Indonesia berdiri di kaki sendiri, tidak mau jadi antek asing, yang mau Indonesia sejahtera makmur dan adil, gabung sama kita," kata Prabowo, di Kantor DPP Gerindra, Jakarta, Kamis (22/5/2014).
Seperti diketahu, usai mendaftar ke Komisi Pemilihan Umum (KPU), pasangan Prabowo-Hatta Rajasa langsung memperkuat dukungan. Hingga saat ini, dukungan terus mengalir mulai dari artis, ulama, hingga pengusaha.
"Strategi serangan udara semua sudah ada," tuntas Prabowo. (okezone)
:: PKS PIYUNGAN