5 Gunung Api Indonesia Dalam Kondisi Siaga, Mensos Siapkan Buffer Stock
By: admin
Minggu, 04 Mei 2014
0
pkssiak.org - Pusat Vulkanologi dan Mitigasi Bencana Geologi pada Badan Geologi di Kementerian Energi dan Sumber Daya Mineral (ESDM), baru-baru ini menaikkan status Gunung Slamet di Jawa Tengah dari waspada menjadi siaga, meningkatkan jumlah gunung berapi yang berstatus siaga.
Kepala Badan Geologi Kementerian ESDM, Surono mengatakan lima gunung api di Indonesia kini dalam kondisi siaga dan 19 lainnya berstatus waspada.
Kelima gunung tersebut, menurut Surono, adalah Gunung Slamet di Jawa Tengah, Gunung Sinabung di Sumatera Utara, serta Gunung Soputan, Gunung Karangetang dan Gunung Lokon di Sulawesi Utara.
Peningkatan status itu, tambahnya, dilakukan karena sejumlah indikator pemantauan menunjukan peningkatan aktivitas gunung mulai dari kegempaan vulkanik hingga adanya penggelembungan tubuh gunung.
Terkait kondisi ini, Menteri Sosial Salim Segaf Al Jufri menyatakan Sumber Daya Manusia (SDM) di Kementerian Sosial terus disiagakan dan ditingkatkan keterampilannya terkait naiknya status lima gunung api di Indonesia.
“SDM dari Kemensos sudah siap seperti Taruna Siaga Bencana, tapi masyarakat juga perlu waspada,” kata Salim Segaf Al Jufri, di Balikpapan, Sabtu (3/5).
Kemensos juga meningkatkan kapasitas Kampung Siaga Bencana (KSB) terutama di lima titik sekitar gunung api tersebut.
“KSB terus dilibatkan terutama peningkatan kesadaran masyarakat untuk selalu siap siaga menghadapi bencana,” kata Mensos.
Di samping itu, Kemensos juga sudah mempersiapkan stok penyangga (buffer stock) untuk kondisi tanggap darurat yang sudah didistribusikan ke dinas sosial setempat. (ROL)
:: PKS PIYUNGAN
DPD PKS Siak - Download Android App