Select Menu

SaintekSIROH

PKS BERKHIDMAT UNTUK RAKYAT

BERITA SIAK

FIQIH

SIROH

Kesehatan

Saintek

Video Pilihan

Senin, 21 April 2014

Umat Islam Diminta Waspadai Capres 'Tunggangan' Asing


pkssiak.org - Umat Islam diminta teliti dan cermat bila ada calon presiden (capres) yang dinformasikan menjadi 'tunggangan' kepentingan pihak asing. Jika tidak hati-hati, bisa memunculkan masalah bagi nasib bangsa dan umat Islam Indonesia ke depan.

Hal ini disampaikan Sekjen Majelis Intelektual Ulama Muda Indonesia (MIUMI) Bachtiar Nasir usai pertemuan 67 ormas Islam dalam Forum Ukhuwah Islamiyah (FUI) di Majelis Ulama Indonesia (MUI), Senin (21/4).

Ia mengungkapkan kepada pihak-pihak yang diduga ditunggangi kepentingan asing, hendaklah berhenti menjadi kuda tunggangan dari pihak asing tersebut. "Ini demi kepentingan bangsa dan negara dan Islam itu sendiri," katanya.

Karena itu ia berharap umat Islam bisa cermat dan teliti agar tidak salah dalam memilih capres yang hanya memperjuangkan kepentingan asing. Menurut dia, inilah pesan bagi umat Islam untuk bersatu dan menjadi pemimpin untuk menentukan pilihan mereka.[rol]

_____
http://m.republika.co.id/berita/pemilu/hot-politic/14/04/21/n4dica-umat-islam-diminta-waspada-capres-tunggangan-asing
0 Comments
Tweets
Komentar