PKS Menang di TPS Anis Matta
By: Abul Ezz
Kamis, 10 April 2014
0
pkssiak.org, JAKARTA - Partai Keadilan Sejahtera (PKS) menang di Tempat Pemungutan Suara (TPS) 41, Utan Kayu, Matraman, Jakarta Selatan. Di TPS tersebut presiden PKS Anis Matta dan keluarga besarnya pagi tadi mencoblos.
Ketua TPS 41, Supriyono, saat dihubungi wartawan mengatakan bahwa PKS memperoleh 88 suara, di ikuti dengan Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (PDIP) dengan 77 suara. Mengikuti di belakang PDIP adalah Partai Gerindra dengan 41 suara, Partai Golkar 39 suara, Partai Amanat Nasional (PAN) dengan 20 suara, Partai Hanura 10 suara, Partai Keadilan dan Persatuan Indonesia (PKPI) 9 suara, Partai Demokrat 8 suara, Partai Persatuan Pembangunan 7 suara, Partai NasDem 4 suara dan Partai Kebangkitan Bangsa 2 suara.
"Suara tidak sah ada delapan belas," katanya.
Anis Matta tinggal tidak jauh dari TPS itu, yakni di jalan Wahab I nomor 41. Anis bersama istri, anak dan sejumlah kerabatnya tinggal di wilayah tersebut sejak tahun 2004 lalu. Kepada wartawan Anis mengaku sudah sejak tahun 2004 lalu, PKS selalu menang di TPS tersebut. [tribunnews]
DPD PKS Siak - Download Android App