PKS: Masih Ada Pihak yang Ingin Ganggu Kami
By: Abul Ezz
Kamis, 10 April 2014
0
pkssiak.org - Walau pemilu legislatif sudah selesai dan tinggal menunggu hitung
akhir dari Komisi Pemilihan Umum (KPU), namun Partai Keadilan Sejahtera
(PKS) merasa masih ada pihak-pihak yang tidak senang dengan mereka.
Wakil Sekjen PKS Mahfudz Siddiq mengatakan, potensi pihak-pihak tertentu menggangu PKS masih sangat dimungkinkan.
"Godaan perbedaan pandangan dlm melihat hasil Pileg akan ada. Juga akan ada pihak lain yg akan "ganggu" PKS. Rapatkan terus shaf ini," tulis Mahfudz dalam akun twitter miliknya @MahfudzSiddiq, Kamis (10/4/2014).
Kata Mahfudz, PKS di bawah kepemimpinan Anis Matta selaku presiden partai, masih punya tanggung jawab. Terutama untuk mengawal hingga pemilu presiden pada 9 Juli 2014 nanti.
"Tugas beliau @anismatta belum selesai. Kita baru selesaikan satu lintasan. Di depan mata masih ada lintasan berikutnya," tulisnya.
Dengan begitu, Mahfudz meminta kader dan simpatisan PKS merapatkan barisan. Apalagi kemungkinan gangguan terhadap partai masih tetap ada.
"Dan yg lebih penting, mari kita bersyukur kpd Allah yg telah memelihara dan memperkuat kita semua. Ni'mat Allah selalu lebih besar," tutur Ketua Komisi I DPR ini. [inilah]
Wakil Sekjen PKS Mahfudz Siddiq mengatakan, potensi pihak-pihak tertentu menggangu PKS masih sangat dimungkinkan.
"Godaan perbedaan pandangan dlm melihat hasil Pileg akan ada. Juga akan ada pihak lain yg akan "ganggu" PKS. Rapatkan terus shaf ini," tulis Mahfudz dalam akun twitter miliknya @MahfudzSiddiq, Kamis (10/4/2014).
Kata Mahfudz, PKS di bawah kepemimpinan Anis Matta selaku presiden partai, masih punya tanggung jawab. Terutama untuk mengawal hingga pemilu presiden pada 9 Juli 2014 nanti.
"Tugas beliau @anismatta belum selesai. Kita baru selesaikan satu lintasan. Di depan mata masih ada lintasan berikutnya," tulisnya.
Dengan begitu, Mahfudz meminta kader dan simpatisan PKS merapatkan barisan. Apalagi kemungkinan gangguan terhadap partai masih tetap ada.
"Dan yg lebih penting, mari kita bersyukur kpd Allah yg telah memelihara dan memperkuat kita semua. Ni'mat Allah selalu lebih besar," tutur Ketua Komisi I DPR ini. [inilah]
DPD PKS Siak - Download Android App