PKS di Malaysia Kawal Pemilu dengan Saksi Terbanyak
By: Abul Ezz
Rabu, 09 April 2014
0
pkssiak.org, Kuala Lumpur (6/4) – Masyarakat Indonesia yang berada di Malaysia baru saja menikmati hak pilihnya dalam Pemilu Legislatif 2014. Pesta Demokrasi yang berlangsung lebih awal di Malaysia pada Minggu (6/4) lalu menjadi saksi perjuangan berbagai elemen warga negara Indonesia untuk menentukan masa depan Bangsa.
Sebagai bentuk kepedulian akan kelancaran pelaksanaan Pemilu Legislatif 2014, Pusat Informasi Pengurus Partai Keadilan Sejahtera Wilayah Malaysia (PIP PKS Malaysia) telah secara maksimal melakukan pendekatan dan silaturahim kepada masyarakat Indonesia yang berada di wilayah Malaysia sejak tahun 2013 hingga akhir Maret, atau sepekan sebelum Pemilu Legislatif dilaksanakan di Negara Tetangga tersebut.
PIP PKS Malaysia juga telah menurunkan seluruh kadernya yang berjumlah lebih dari seribu orang untuk melakukan sosialiasi Pemilu pada masyarakat Indonesia. Saksi dari PKS mencatat sejarah sebagai saksi terbanyak dibanding partai lainnya. Untuk Wilayah Persekutuan Kuala Lumpur saja ada 55 saksi. 16 saksi di Johor, sembilan saksi di Penang, empat saksi di Tawau, empat saksi di Kota Kinabalu, tiga saksi di Kuching. Total ada 91 saksi PKS di Malaysia dari 333 saksi PKS di seluruh dunia.
“Kami berharap perolehan suara pada Pemilu kali ini akan jauh meningkat dibanding tahun 2009. Kami juga ingin mengamankan suara PKS di Malaysia untuk merilis exit poll yang sudah kami capai beberapa hari yang lalu dengan memastikan tidak ada upaya-upaya illegal untuk mencederai pilihan WNI di Malaysia. Insya Allah kami akan mengawalnya dengan ketat” tegas Ketua PIP PKS Malaysia Syarif Junaidi.
DPD PKS Siak - Download Android App