Silaturahim ke Warga, Kader PKS Bagikan Bibit Tanaman dan Polybag
By: Abul Ezz
Minggu, 05 Januari 2014
0
pkssiak.org - Kreatif memang kegiatan GESIT (Gerakan Silaturahim) yang dilakukan kader PKS Kedung Badak Tanah Sareal Kota Bogor. Seakan tidak pernah kehabisan ide dalam menjalin silaturohim dengan masyarakat, dengan membawa pacul dan gerobak, mereka berkeliling menyatroni warga RW 01 dan RW 02 untuk memberikan bibit pohon cabe dalam polybag kepada warga yang dikunjunginya.
“Program ini merupakan bagian dari kepedulian PKS terhadap penghijauan sekaligus membiasakan warga untuk menanam tanaman yang bermanfaat untuk kebutuhan sehari-hari”, cetus Julkarnain selaku ketua DPRa.
Kegiatan yang dilakukan pada Ahad 29 Desember 2013 itu telah dibagikan dua ratusan lebih bibit cabe merah. Dan untuk memberikan kesan ingatan bahwa PKS sekarang nomer tiga, setiap rumah diberikan tiga buah bibit untuk ditanam.
“Kami bagikan 3 bibit cabe ke setiap rumah untuk mengingatkan pentingnya nomer 3” ujar Muhammad Nadjib salah seorang CAD yang turut dalam kegiatan tersebut.
Kegiatan tersebut mendapat sambutan yang sangat baik dari masyarakat, apalagi belum pernah ada kegiatan dari partai lain yang seperti ini yaitu diberikan bibit cabe merah dan langsung dibantu untuk ditanam bersama. Selain bibit cabe merah, juga dilakukan pembagian kalender 2014 kepada warga yang ada.
"Kader PKS emang kreatif, bisa mengajak warga peduli sama lingkungan. Lumayan dapat pohon cabe buat ditanam di depan rumah", celetuk seorang warga saat menerima bibit cabe dari PKS
Oleh karenanya kegiatan serupa akan digulirkan setiap pekan, supaya 14 RW yang ada di Kel Kedung Badak dapat merasakan kehangatan silaturahim kader PKS melalui bibit cabe yang diberikan.
(kiriman Tim Hadonah DPRa Kedung Badak)
DPD PKS Siak - Download Android App