pkssiak.org - Selasa
(7/1) pagi, kediaman resmi Gubernur Jawa Barat di Gedung Pakuan, Jl. Otto
Iskandardinata No. 1, mendapat kunjungan dari Asosiasi Perguruan Tinggi Swasta
Indonesia (APTSI) Jawa Barat. Budi Jatmiko, Ketua APTSI Wilayah IV A Provinsi
Jawa Barat, membawa serta hampir seluruh jajaran kepengurusannya yang terdiri
dari para rektor, ketua yayasan, dekan, tokoh kependidikan dan dosen, untuk
bertemu Sang Gubernur, Ahmad Heryawan.
Kedatangan
delegasi APTSI ke kediaman Gubernur adalah untuk melaporkan kegiatan Rapat
Pimpinan APTSI yang akan membicarakan program kerja tahun 2014. Salah satu
bagian penting dari program kerja itu adalah penyelenggaraan sebuah seminar
nasional guna menjaring para calon presiden dan wakil presiden yang condong
pada sektor pendidikan dan pembangunan sumberdaya manusia.
Meski
APTSI Jabar terdiri dari anggota dengan beragam latar belakang politiknya,
namun Budi menegaskan bahwa lembaganya siap untuk mendukung Ahmad Heryawan ke
pentas politik nasional. Menurutnya, Gubernur yang biasa disapa dengan panggilan
akrab Kang Aher ini adalah putra Jawa Barat yang pantas untuk diajukan sebagai
calon presiden atau wakil presiden periode 2014-2019. Dukungan ini diberikan
karena APTSI Jabar memandang Kang Aher sebagai tokoh yang memiliki kepedulian
dan sangat aktif dalam memajukan pendidikan dalam masa kepemimpinannya selama
ini.
“Dalam
perjalanan saya selama lima belas tahun berkecimpung dalam lembaga perguruan
tinggi swasta dan aktif di APTSI, baik di daerah maupun di pusat, baru
menemukan sosok kepala daerah seperti Ahmad Heryawan yang sangat peduli dengan
dunia pendidikan,” ungkap Budi.
Lebih
lanjut, Budi juga mengungkapkan bahwa kebijakan Ahmad Heryawan selaku Gubernur
Jawa Barat yang senantiasa berbasis pendidikan dan kualitas sumberdaya manusia
dalam mencapai tujuan-tujuan pembangunannya sudah sangat tepat. “Untuk itu,
sekaligus sebagai putra Jawa Barat yang mewakili kawasan dengan jumlah penduduk
terpadat di Indonesia, sudah selayaknya bila Ahmad Heryawan maju dan didukung
menjadi pemimpin nasional,” tutur Budi.
Selanjutnya,
Budi bersama tim di APTSI Jabar juga akan membentuk task force yang akan melakukan sosialisasi sosok Ahmad Heryawan ke
semua kalangan dengan berbagai latar belakang agama, suku, budaya dan partai
politik. “Untuk itu, sejumlah agenda sudah disusun, baik untuk lingkup Jawa
Barat maupun Nasional. Di antaranya adalah mendatangi gedung wakil rakyat di
Senayan, guna menyampaikan aspirasi tersebut,” tandas Budi yang disambut dengan
antusias oleh seluruh hadirin di Gedung Pakuan.
Ahmad
Heryawan adalah Gubernur Jawa Barat yang kerap menerima penghargaan. Selama
hampir dua periode kepemimpinannya, sudah lebih dari 130 penghargaan
disabetnya. Dalam bidang pendidikan, Kang Aher berperan dalam mewujudkan
pendidikan gratis hingga tingkat SMA dan melakukan pembangunan infrastruktur di
sekolah-sekolah secara masif.