1000 an Kader PKS Pekanbaru Hadiri Apel Siaga Pemenangan Pemilu
By: Abul Ezz
Rabu, 06 November 2013
0
pkssiak.org, PEKANBARU - Selasa pagi, 5/11/2013 bertepatan dengan libur tahun
baru hijriah 1435 H, DPD PKS Pekanbaru melaksanakan kegiatan Apel Siaga
Pemenangan Pemilu 2014 sekaligus agenda LT3Besar DPD PKS Pekanbaru.
Sekitar 1000 an orang kader PKS Pekanbaru sejak pagi pukul 07.00 wib sudah memenuhi Gedung Juang, Jl. Jend. Sudirman, Pekanbaru.
Dengan memboyong keluarga, di hari libur ini dimanfaatkan kader-kader
PKS Pekanbaru untuk memenuhi undangan DPD PKS Pekanbaru, walapun pada
hari Ahad yang lalu beberapa DPC PKS di Pekanbaru pun sudah melakukan
agenda LT3Besar di daerah masing-masing.
Ditengah-tengah kader yg membludak, tampak juga para unsur pimpinan
struktur PKS tingkat DPD maupun DPW seperti Bapak Drs. Syamsuddin B
(Ketua DPD PKS Pekanbaru), Bapak Amin Triawan, S.Si (Ketua MPW DPW PKS
Riau), Bapak Nurdin, SE. Ak (Ketua DPW PKS Riau), dan beberapa orang
unsur pimpinan lainnya serta para aleg PKS dan tidak ketinggalan juga
Wakil Walikota Pekanbaru, Ayat Cahyadi, S.Si yg merupakan kader PKS ,
ditengah-tengah kesibukan beliau sebagai pejabat publik juga turut hadir
memenuhi undangan DPD PKS Pekanbaru.
Dengan suasana keakraban dan penuh semangat, para kader yg hadir
terlihat antusias dan semangat mengikuti acara ini serta mendengarkan
arahan-arahan dari struktur DPD PKS Pekanbaru.
Dalam sambutannya Ketua DPD PKS Pekanbaru, Bapak Drs. Syamsuddin B
menyampaikan kepada seluruh kader PKS Pekanbaru agar meluangkan waktunya
untuk dapat menghadiri agenda LT3Besar yg nantinya akan diadakan secara
reguler di tingkat kecamatan, beliau juga menyampaikan bahwa target DPD
PKS Pekanbaru pada Pemilu 2014 ini adalah menjadi nomor 1 di Pekanbaru
dengan target perolehan kursi di legislatif sejumlah 12 kursi yg
disambut gemuruh takbir oleh kader-kader PKS yg hadir.
Kemudian beliau melanjutkan dengan menyebutkan formula yg sudah
dirumuskan oleh struktur DPD PKS Pekanbaru, bahwasanya dengan jumlah
kader PKS di Pekanbaru sekitar 4000 an orang, maka jika di konversi
dengan suara, 1 orang kader harus meng-closing 10 rumah dengan asumsi 1
rumah berjumlah minimal 2 suara sehingga jika hal ini terealisasi maka
jumlah suara PKS pada pemilu 2014 yg akan datang adalah 80.000 suara,
sedangkan untuk mencapai target 12 kursi DPRD Kota Pekanbaru diperlukan
suara sejumlah 100.000 suara. Terakhir beliau menutup sambutannya dengan
yel-yel penyemangat, ketika di sebut Al Jihad, seluruh kader serempak
menjawab Sabiluna, disebut 2014 dijawab Nomor 1 dan disebut LT3Besar
dijawab Labbaik.
Bukan acara PKS namanya, jika tidak ada nasehat-nasehat ruhani yg kader
PKS menyebutnya dengan taujih, untuk sesi taujih kali ini disampaikan
oleh Ustadz Taufik (Penanggung Jawab Pemenangan Pemilu Dapil Riau 2),
pada taujihnya Ust. Taufik menyampaikan 5 syarat yg harus dipenuhi agar
dakwah ini dimenangkan oleh Allah SWT yaitu : 1. jangan menunda-nunda
kebaikan, 2. tancapkan dijiwa kita semangat yg tinggi untuk memenangkan
dakwah, 3. sedikitkan tidur dan banyaklah bermunajat kepada Allah di
akhir malam, 4. tanamkan dijiwa kita rasa benci untuk berdiam diri
dirumah dan merasa lemah dihadapan Allah SWT, 5. sibukkan diri kita
untuk kerja-kerja dakwah.
Kemudian di sesi terakhir adalah pengarahan dari Ketua Teritorial Dakwah
Dapil Riau 1 yg juga merupakan Ketua MPW DPW PKS Riau, Ust. Amin
Triawan, S.Si, dimana beliau kembali menegaskan kepada seluruh kader PKS
di Pekanbaru untuk siap siaga memenuhi undangan dari struktur di
tingkat kecamatan pada agenda LT3Besar, karena sesuai kesepakatan
struktur bahwa setiap kader PKS disetiap jenjang wajib untuk
berpartisipasi aktif pada agenda LT3Besar yg dilaksanakan oleh DPC atau
DPRa dimana dia tinggal.
Terakhir acara ditutup dengan do'a dan penggalangan dana untuk
pemenangan pemilu 2014, serta setelah itu kader-kader yg hadir menuju ke
Pasar Dupa, Tangkerang Tengah untuk melanjutkan aksi berikutnya yaitu
PKS Belanja. (def)
DPD PKS Siak - Download Android App