Select Menu

SaintekSIROH

PKS BERKHIDMAT UNTUK RAKYAT

BERITA SIAK

FIQIH

SIROH

Kesehatan

Saintek

Video Pilihan

Senin, 15 Juli 2013

Tayangan Televisi Tak Mendidik, Masyarakat Mengeluh Kepada Tifatul Sembiring

pkssiak.org - Tampaknya masyarakat semakin kritis. Selama Ramadhan ini, Menteri Komunikasi dan Informatika, Tifatul Sembiring mengaku banyak mendapat keluhan dari masyarakat terkait tayangan yang tidak pantas di bulan Ramadhan.

"Banyak keluhan dari masyarakat yang masuk ke saya mengenai tayangan ramadan," kata Tifatul Sembiring, Senin (15/7/2013).

Masyarakat rata-rata mengeluhkan tentang humor yang berlebihan dan sangat tidak sesuai ditampilkan di bulan suci ini. "Tayangan yang dilaporkan adalah humor yang kurang memiliki nilai ibadah," ujarnya.

Menanggapi hal ini, Tifatul Sembiring berharap stasiun televisi lebih mengedepankan sisi edukatif dan ibadah di bulan Ramadan ini. "Kami akan buat pertemuan agar tayangan itu lebih edukatif," katanya lagi.

Salah satu tayangan yang banyak diprotes masyarakat adalah saat TransTV menampilkan tayangan banci di mana Wendy Cagur, Adul dan Olga memperankan sosok wanita pada hari ahad, 14 Juli 2013 lalu. Islamedia memuat beritanya di sini.
0 Comments
Tweets
Komentar