Select Menu

SaintekSIROH

PKS BERKHIDMAT UNTUK RAKYAT

BERITA SIAK

FIQIH

SIROH

Kesehatan

Saintek

Video Pilihan

Rabu, 05 Juni 2013

Anis Matta : Jika LHI Memang Tebukti Bersalah, PKS Akan Minta Maaf




PKSSiak.com, Sampang - Mantan presiden PKS, Luthfi Hasan Ishaaq (LHI) diagendakan akan segera mengikuti persidangan karena berkasnya sudah dinyatakan lengkap (P-21).

Terkait hal ini, Presiden PKS Anis Matta menyatakan akan meminta maaf kepada seluruh masyarakat Indonesia apabila LHI memang benar terbukti bersalah di pengadilan Tindak Pidana Korupsi (Tipikor) Jakarta.

“Jika Ustadz Lutthfi nantinya memang terbukti bersalah berdasarkan hasil keputusan pengadilan, kami jajaran fungsionaris partai akan meminta maaf kepada masyarakat,” kata Anis Matta di Sampang, Senin (4/6) malam.

Pernyataan Presiden PKS ini senada dengan pernyataan KPK bahwa semua pihak diminta untuk menunggu hasil persidangan.

“Nanti kita buktikan di pengadilan” demikian disampaikan Jubir KPK Johan Budi dibanyak kesempatan.

Meski demikian, mantan wakil ketua DPR RI ini menegaskan bahwa kasus dugaan korupsi yang melibatkan mantan presiden PKS tersebut  murni merupakan kasus pribadi dan tidak ada kaitannya dengan partai.
0 Comments
Tweets
Komentar