"Jangan Berduka" | by @salimafillah
By: admin
Senin, 27 Mei 2013
0
pkssiak.org -
Salim A Fillah
Jogja
Jangan Berduka
Jika kamu tidak menolongnya (Muhammad), sesungguhnya Allah telah menolongnya (yaitu) ketika orang-orang kafir mengusirnya (dari Mekah); sedang dia salah seorang dari dua orang ketika keduanya berada dalam gua, ketika itu dia berkata kepada sahabatnya: "Janganlah kamu berduka cita, sesungguhnya Allah beserta kita." Maka Allah menurunkan ketenangan kepadanya (Muhammad) dan membantunya dengan bala tentara yang kamu tidak melihatnya, dan Dia menjadikan seruan orang-orang kafir itu rendah, dan kalimat Allah itulah yang tinggi. Allah Maha Perkasa, Maha Bijaksana. (QS At-Taubah: 40)
Jangan berduka, sungguh Allah bersama kita; memihak dan membela, menjamin dan menjaga, meridhoi dan mengaruniakan pahala.
Jangan berduka, sungguh Allah bersama kita; diperjalanan yang panjang titiannya, sedikit pendukungnya, banyak timpaannya.
Jangan berduka, sungguh Allah bersama kita; rasakan pengawasan-Nya, hati-hatilah dari mendurhakai-Nya, takutlah akan murka-Nya.
Jangan berduka, sungguh Allah bersama kita; mohonlah ampunan-Nya, pintalah rahmat-Nya, teruslah berbincang mesra dengan-Nya.
Jangan berduka, sungguh Allah bersama kita; malulah bermalas dan sia-sia,baguskan kinerja, berjuanglah puncakkan karya.
Jangan berduka, sungguh Allah bersama kita; sucikan prasangka, lapangkan dada, maklumi kekurangan sesama, maafkan kesalahannya.
Jangan berduka, sungguh Allah bersama kita; ingat dan dekatilah, takut dan berharaplah, puji dan mengabdilah. Cintailah.
Jangan berduka, sungguh Allah bersama kita; sekian tadabur ayat, semoga bermanfaat didunia dan diakhirat.
DPD PKS Siak - Download Android App